Lifestyle – Para penderita maag tentu harus selalu mematuhi jadwal makan secara teratur. Lalu, bagaimana agar bisa tetap menjalankan puasa dengan aman? Ayo kita simak;
Maag atau dispepsia adalah gejala penyakit berupa rasa nyeri dan panas pada lambung yang terjadi akibat sejumlah kondisi. Di antaranya luka terbuka pada lapisan dalam lambung (tukak lambung), infeksi bakteri Helicobacter pylori, efek samping penggunaan obat antiinflamasi nonsteroid (OAINS), dan stress.
Bagi yang menjalankan puasa, khususnya tentu ini menjadi tantangan tersendiri karena permasalahan maag sering kali datang ketika perut dalam keadaan kosong.
Oleh karena itu, penderita maag mengetahui cara yang tepat agar nyaman dalam menjalankan puasa saat Ramadhan. Berikut adalah beberapa tips perpuasa bagi penderita maag;
- Makan secukupnya pada saat sahur dan berbuka.
Mengonsumsi makanan dalam jumlah banyak dan tinggi lemak justru bikin perut kembung dan begah, bahkan diare pada sebagian orang. Hal tersebut juga dapat meningkatkan risiko naiknya asam lambung dari lambung ke kerongkongan atau refluks. Dalam anjuran agama pun mengajarkan untuk tidak berlebihan, baik ketika sahur ataupun berbuka.
- Batasi konsumsi minuman yang mengandung kafein.
Bukan hanya makanan, minuman juga dapat menyebabkan gejala maag. Karena kafein memicu lambung untuk menghasilkan lebih banyak asam. Seperti kopi serta minuman yang mengandung soda.
- Hindari tidur setelah makan.
Setelah sahur, Anda mungkin masih mengantuk dan ingin kembali tidur. Namun, sebaiknya jangan langsung tidur setelah makan. Beri waktu jeda lambung bekerja untuk mencerna makanan sebelum tidur. Ada baiknya untuk isitrahat sambil menunggu waktu imsyak tiba.
- Hindari merokok setelah sahur dan berbuka.
Bagi perokok aktif pantangan yang sulit untuk tidak merokok saat saat nunggu imsyak ataupun sesudah berbuka. Sebisa mungkin untuk tidak merokok. Sebab, rokok tak hanya berefek pada sistem pernapasan saja, tetapi dapat memicu penyakit yang berkaitan dengan sistem pencernaan, yaitu GERD atau yang lebih dikenal dengan nama asam lambung.
- Konsumsi obat maag.
Ketika sakit nyeri lambung sudah sangat mengganggu dan tidak dapat diatasi lagi dengan menjaga pola makan. Cara mengatasi maag saat puasa adalah dengan konsumsi obat. Obat maag pada umumnya bekerja untuk mengatasi peningkatan asam lambung. Ada yang bekerja dengan menetralisir asam yang tinggi, yang lain bekerja dengan mengontrol pengeluaran asam.
- Hindari stress dan Istirahat
Sering kita tidak sadari, stress adalah salah satu penyebab sakit maag. Untuk itu hindari pikiran. Untuk mencegah maupun mengatasi asam lambung naik akibat stres maupun kecemasan, perubahan faktor gaya hidup penting dilakukan seperti olahraga ringan saat puasa, istirahat yang cukup dan kontrol emosi saat berpuasa. (pdl)
Leave a comment