retorikabanua.id,BANJARBARU – Setelah berproses beberapa bulan, Akhirnya, gedung Mal Pelayanan Publik (MPP) Banjarbaru sudah rampung. Bangunan megah itu kini tengah dalam persiapan untuk memulai operasionalnya.
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP) Banjarbaru, Rahma Khairita memastikan kalau bagian gedung telah selesai sepenuhnya.
“Alhamdulillah, untuk pembangunan gedung sudah 100 persen selesai. Tinggal penambahan sarana prasarana saja. Contohnya seperti paving block, interior, komputer dan lain sebagainya,” ujarnya.
Kondisi terkini, gedung MPP Banjarbaru ini sudah difasilitasi akses jaringan internet guna menunjang pelayanan. Selain itu, puluhan kamera CCTV juga telah terpasang hampir di setiap sudut ruangan.
Diungkapkan Khairita, untuk operasional MPP sendiri ditargetkan pada 2021 mendatang. Hal ini katanya juga sembari menunggu adanya pendampingan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).
“Kita masih menunggu pihak Kemenpan RB untuk melakukan evaluasi proses pembangunan dan operasional di MPP Banjarbaru. Mungkin ada masukan dari mereka. Sehingga bisa kita tindak lanjuti. Setelah semua itu selesai, baru dilakukan MoU dengan Kemenpan RB,” ujarnya.
Sebagai informasi, MPP sendiri masih berada dalam satu lahan dengan kantor Dinas PMPTSP, tepatnya di kawasan lapangan Murjani Banjarbaru. Gedung MPP memiliki skema bangunan 2 lantai, dengan luas seluas 40 x 32 meter.
Pembangunannya bersumber dari APBD Kota Banjarbaru tahun 2020, dengan nilai kontrak Rp 6,5 miliar dan pengerjaannya sejak Maret lalu.
MPP nantinya menjadi wadah bagi seluruh instansi pelayanan publik yang ada di wilayah Banjarbaru. Baik itu, BPJS, pajak, izin usaha, pembayaran SIM, hingga pembuatan KTP. (mrf)