Rabu, 27 September 2023
BerandaKALSELBANJARMASINMukota ke-VII Kadin Banjarmasin Segera Digelar

Mukota ke-VII Kadin Banjarmasin Segera Digelar

BANJARMASIN – Musyawarah Kota (Mukota) ke-VII Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Kota Banjarmasin 2021 rencananya akan digelar pada 19 Mei mendatang.

Pada Mukota ini akan laksanakan pemilihan ketua untuk periode 2021-2026. Saat ini sendiri panitia tengah bersiap membuka pendaftaran bakal calon.

“Pendaftaran akan dibuka selama 21 kerja di mulai Jumat 16 April 2021,” terang Nurdin, Ketua SC Mukota ke-VII Kadin Kota Banjarmasin, usai rapat panitia di Kadin Kalsel, Kamis (15/4).

Nurdin mengingatkan, bagi anggota yang ingin maju mencalonkan diri untuk dapat mengambil formulir pendaftaran selama kurun waktu yang telah ditentukan. “Di luar waktu yang kami tentukan, tidak ada lagi penyediaan formulir,” ujar Nurdin.

Di waktu pendaftaran yang cukup panjang itu, dia berharap jalannya akan lancar dengan banyak yang berpartisipasi menjadi kandidat calon. “Dengan banyaknya calon, maka akan memberikan kesempatan yang luas bagi para anggota untuk menentukan pilihannya yang berkualitas,” tutupnya. (mid)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -spot_img

BERITA TERKINI