BANJARMASIN – Menindaklanjuti surat perintah harian Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, DPD PDI Perjuangan Kalsel melalui Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) menggelar kegiatan pendalaman materi dan simulasi penanganan bencana.
Kegiatan tersebut melibatkan 17 orang peserta, terdiri dari pengurus dan relawan Baguna se Kalsel. Kegiatan tersebut diinstrukturi oleh tim rescue Basarnas Regional Kalimantan Selatan, Warto dan Rosyad.
Kegiatan yang akan dilaksanakan setiap bulan ini diawali dengan pendalaman materi dan simulasi tentang water rescue atau penanganan bencana di air.
“Pengangkatan tema awal tentang water rescue karena berangkat dari kondisi bencana di Kalsel yang akhir-akhir ini sering terjadi banjir. Sehingga kesiapsiagaan relawan Baguna harus di-upgrade,” jelas Ketua Baguna Kalsel Rizal, Rabu (26/5). (syl)