BANJARMASIN-Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sabana Atmojo Martosumito memberikan beasiswa kepada D, korban pemerkosaan oknum aparat, di Lobby Polresta Banjarmasin, Rabu (9/2).
Tak hanya beasiswa kuliah hingga S-2, D juga dinobatkan sebagai Duta Narkoba Polresta Banjarmasin.
“Kita memberikan beasiswa S-2 kepada D agar kedepannya dia menjadi orang yang lebih baik lagi,” ucap Sabana.
Pemberian beasiswa ini ditambahkan Sabana sebagai bentuk simpati kepolisian atas kasus yang menimba mahasiswa Fakultas Hukum ULM ini.
“Dia tidak sendiri menghadapi permasalahan ini, negara hadir untuk dia, itu perbuatan oknum bukan institusi,” tandasnya lagi.
Untuk duta narkoba, Sabana berharap D dapat menjadi seseorang yang mampu berbagi dan memberikan edukasi kepada sesama.
“Mungkin nanti dia bisa saling berbagi pengalaman dengan rekan-rekannya” imbuh Sabana.
Sementara itu, pemberian beasiswa dan penyematan duta narkoba ini disabut apresiasi oleh D.
Melalui pengacaranya, D mengungkapkan rasa terima kasih kepada kepolisian uang peduli terhadap kasus yang menimpanya terlebih beasiswa ini akan sangat penting bagi masa depannya.
“Kami dari kuasa D mengapresiasi atas apa yang dilakukan kapolres, kita semua saling merangkul sehingga kejadian seperti ini agar tak terulang lagi,” ucap Matrosul, salah satu lawyer asal Borneo Law Firm. (nn)